7 Alasan Topi Menjadi Seragam Gathering yang Tepat


Jika berbicara mengenai acara kantor yang paling menyenangkan dan paling ditunggu, pastinya acara gathering jadi pilihannya. Biasanya, acara gathering akan dilaksanakan di tempat wisata, tempat outbound dan lokasi outdoor lainnya.

Oleh sebab itu, salah satu jenis seragam yang paling cocok untuk acara gathering adalah topi. Tentunya ada beberapa alasan topi menjadi seragam gathering yang tepat hingga jadi pilihan banyak perusahaan.

Alasan Topi Menjadi Seragam Gathering yang Tepat

Alasan Topi Menjadi Seragam Gathering yang Tepat

Mengetahui berbagai alasan ini bisa membuat anda semakin yakin untuk memilih topi sebagai seragam acara gathering. Berikut Konveksi Surabaya akan menjelaskan mengenai beberapa alasan topi menjadi seragam gathering yang tepat.

1. Melindungi Kepala dari Sinar Matahari

Alsan topi menjadi seragam gathering yang tepat pertama adalah karena bisa melindungi kepala dari sinar matahari. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa acara gathering kebanyakan dilaksanakan di luar ruangan. Oleh sebab itu, semua orang yang terlibat akan terkena sinar matahari secara langsung.

Hal inilah yang membuat topi cocok menjadi seragam gathering karena bisa memberikan perlindungan lebih. Topi ini bisa melindungi kepala anda dari panasnya sinar matahari, sekaligus melindungi mata agar tidak silau terkena sinar matahari. Untuk memberikan perlindungan lebih, anda bisa memilih jenis topi yang tepat.

2. Praktis

Topi termasuk jenis seragam yang sangat bermanfaat dan praktis. Anda bisa menyimpan topi dengan mudah dalam tas. Apalagi ada jenis topi yang bisa dilipat hingga ukurannya lebih kecil, seperti bucket hat dan topi rimba. Sekalipun tidak bisa dilipat, namun topi lainnya seperti baseball cap dan trucker hat juga termasuk praktis.

Anda bisa menyimpannya dengan mudah di dalam tas, mudah digunakan, mudah dilepas dan mudah dibawa kemana-mana. Oleh sebab itu, tak heran jika banyak yang menyukai seragam topi ini.

3. Kenang Kenangan Berkesan

Sebagaimana seragam lainnya, topi ini juga bisa dipesan dengan desain custom sesuai keinginan anda. Dalam desain tersebut, biasanya nama atau tema acara gathering akan dimasukkan. Oleh sebab itu, topi seragam ini juga bisa bermanfaat sebagai kenang-kenangan yang berkesan.

Karena termasuk awet, topi gathering ini masih bisa digunakan berkali-kali setelah acara berakhir. Setiap karyawan anda menggunakannya lagi, maka mereka bisa kembali mengingat berbagai momen menyenangkan yang terjadi selama acara gathering berlangsung.

4. Menyamarkan Rambut Berantakan

Seperti kebanyakan acara lainnya, tentu sudah ada susunan acara gathering yang dibagikan kepada semua orang. Susunan acara tersebut berisikan berbagai kegiatan yang dilakukan selama acara berlangsung. Jadwal yang dibuat biasanya cukup padat hingga membuat banyak orang tidak sempat merapikan rambutnya.

Topi gathering kantor

Tentu hal ini tidak akan menjadi masalah jika menggunakan topi seragam yang nyaman. Topi tersebut bisa menutupi rambut anda yang berantakan hingga terlihat lebih rapi dan keren. Jadi, semua karyawan anda bisa tetap tampil percaya diri selama acara berlangsung, meski sebenarnya rambut mereka masih berantakan.

5. Stylish

Tidak bisa dipungkiri bahwa topi merupakan aksesoris yang paling populer dan disukai oleh semua kalangan. Apalagi pada saat ini ada banyak jenis topi dengan model yang keren hingga bisa memberikan penampilan stylish.

Jika anda memberikan model topi keren sebagai seragam gathering, tentu saja semua karyawan anda akan merasa senang dan tanpa ragu sering menggunakannya. Topi seragam itu bisa melengkapi penampilan mereka hingga bisa terlihat semakin stylish dan menarik.

6. Bisa Jadi Media Promosi

Selain memasukkan nama atau tema acara gathering, biasanya desain topi seragam juga memasukkan identitas perusahaan. Misalnya saja hanya memasukkan nama perusahaan yang dicetak di samping topi maupun hanya logo perusahaan yang berada di depan topi.

Namun, apapun yang anda pilih, jika memasukkan identitas perusahaan, maka bisa membuat topi tersebut sebagai media promosi yang bagus. Setiap karyawan anda menggunakan topi itu di luar lingkungan kantor, maka akan ada banyak orang yang melihatnya dan mulai mengenal perusahaan anda. Hebatnya, promosi semacam ini harganya lebih murah dan bisa bertahan lama.

7. Harga Terjangkau

Alasan terakhir mengapa topi menjadi seragam gathering yang tepat adalah karena harganya yang terjangkau. Tak bisa dipungkiri jika mengadakan acara sebesar gathering memang membutuhkan anggaran yang cukup besar. Oleh sebab itu, terkadang anda ingin berhemat di beberapa bagian agar anggarannya tidak bengkak.

Dengan memilih topi seragam ini, maka anda tidak perlu mengeluarkan anggaran yang lebih besar karena bisa mendapatkan harga grosir yang lebih murah. Apalagi bisa dipesan dengan desain custom dan memiliki kualitas yang memuaskan.

Demikianlah penjelasan mengenai beberapa alasan topi menjadi seragam gathering yang tepat. Ketika mencari seragam gathering, maka anda perlu membuat berbagai pertimbangan yang matang. Berbagai ulasan di atas bisa anda jadikan sebagai bahan pertimbangan atau alasan untuk memperkuat pilihan anda.

Jika memang tertarik dan ingin segera memesan topi gathering berkualitas, maka bisa langsung menghubungi Konveksi Topi Surabaya.